Keindahan Lukisan Alam Pantai Pasir Putih Nusakambangan

Pantai Pasir Putih Nusakambangan adalah sebuah pantai yang berada di pulau Nusakambangan Timur dan merupakan destinasi wisata pantai yang wajib dikunjungi ketika berwisata ke Kabupaten Cilacap.

Pantai pasir putih ini tentu saja seperti namanya pantai ini memiliki pasir berwarna putih berbeda dengan pantai teluk penyu yang pasirnya berwarna hitam.

Pantai pasir putih memiliki pemandangan yang menawan dengan hamparan gradasi air lautnya berserta pemandangan lalu lalang perahu nelayan ataupun kapal besar ditengah laut.

Di pantai pasir putih ini sudah mulai tertata, terlihat dengan adanya warung-warung yang berjualan air mineral dan makanan ringan dengan penjualnya yang ramah-ramah serta harga yang wajar.

Lokasi pantai pasir putih ini bisa kita tempuh dengan mengunakan perahu milik nelayan yang berada di seberang pantai yaitu di pantai teluk penyu Cilacap.

pantai nusakambangan
Foto Depan Rumah Saudara Biker's Sebelum Ke Pantai Pasir Putih Pulau Nusakambangan. Ahad, 18 Januari 2015.

Bila pengunjung/wisatawan lokal ingin menikmati pemandangan pantai pasir putih cukup dengan membayar Rp: 15.000,- rupiah saja pulang-pergi untuk naik kapal sampai ke pantai ini (kapal yang sama).

Harap di ingat nama perahu yang para saudara pengembara pakai tadi, lebih amannya minta no telp pemilik kapalnya. Perjalanan ke pantai pasir putih ini dapat ditempuh selama kurang lebih 15 menit dari pantai teluk penyu.

Jika saudara pengembara berwisata ke Cilacap dengan berombongan jangan takut akan di kenakan biaya mahal untuk naik kapalnya, justru pengunjung bisa memilih paket harga untuk naik kapal dengan kisaran harga Rp: 10.000 sampai Rp: 15.000,- karena satu kapal bisa membawa 10 orang untuk sampai ke Pulau Nusakambangan.

Buat para saudara pengembara yang mengunjungi pantai ini harap berhati-hati bila ingin berenang ataupun sekedar ingin mendekat ke tepi pantai untuk bermain air terlebih bagi yang melepas alas kakinya, karena di pantai ini terdapat banyak batu karang dengan permukaan yang tidak teratur.

Pulau Nusakambangan tidak hanya memiliki pantai pasir putih tetapi masih banyak lagi pantai-pantai yang indah dan tersembunyi di pulau ini.
Seperti :

Pantai Kalipat,
Pantai Selok Pipa,
Pantai Kali Kencana,
Pantai Karang Bandung dan lainnya.

Keterbatasan waktu beroperasi kapal yang hanya mencapai jam 17.00 wib maka pengunjung pantai pasir putih harus balik lagi naik kapal ke pantai teluk penyu Cilacap.

Untuk bisa mengunjungi pantai-pantai lainya yang berada di pulau Nusakambangan tersebut jadi terkendala. 

Tidak bisa semuanya pantai dikunjungi dalam sekali jalan dan juga tidak ada tempat untuk bermalam di pulau Nusakambangan karena masih hutan belantara.

pantai nusakambangan
Menuju Pantai Pasir Putih Pulau Nusakambangan. Ahad, 18 Januari 2015.

Tidak jauh dari pantai pasir putih juga terdapat wisata sejarah yaitu Benteng Pendem Nusakambangan atau Benteng Karang Bolong juga disebut sebagai Benteng Alteri.

Benteng ini dulunya adalah bangunan yang di buat oleh Inggris dengan mempekerjakan para tahanan pada tahun 1812 namun, Belanda berhasil merebut benteng ini pada tahun 1816 dan menjadikannya titik terdepan pertahanan di sisi selatan pulau jawa.

Buat para saudara pengembara yang berkeinginan masuk ke dalam benteng ini harap berhati-hati karena di dalam lembab juga gelap agar tidak terpeleset maka membawa senter, pakai penerangan dari hp juga bisa.


Silahkan klik ikuti, jika saudara berkenan. Salam Paseduluran

0 Komentar

Profile, Nama, dan segala bentuk Link Aktif lainnya otomatis dimatikan jika berkomentar di sini. Maaf 🙏